Sabtu, 27 November 2010

Pada Hari Ketiga Allah Menciptakan Audrey Hepburn

Historia del mundo para rebeldes y sonámbulos
Jesús del Campo 
Edhasa, 2007


Bila Anda orang yang percaya bahwa cerita-cerita sejarah yang kita ketahui sekarang banyak dipelintir dan dipalsukan, dan bahwa yang sesungguhnya terjadi adalah…

- Pada hari pertama Allah menciptakan terang, dan karena kangen gelap Ia ciptakan pula kacamata Ray-ban. Pada hari kedua Allah menciptakan musik, dan pada hari ketiga Allah (berencana) menciptakan Audrey Hepburn.
- Nabi Nuh dimarahi isterinya karena menaruh hamster dan ular derik bersisi-sisian di dalam bahteranya.
- Nabi Yunus selamat dari mulut ikan paus karena ikan tersebut dibunuh oleh para pemburu paus dari Norwegia.
- Marco Polo nyasar ke Menara Babel dan bertemu malaikat yang memberitahunya bahwa seharusnya manusia berbahasa satu saja yaitu bahasa ekonom-ekonom neoliberal Mazhab Chicago.
- Juliet menolak Romeo yang memanggil-manggilnya dari bawah kamarnya karena besok ada ujian.
- Bukan orang Spanyol yang menaklukkan benua Amerika, tapi orang Indian Amerikalah yang menemukan Spanyol dan menyebutnya Spanyol karena “ini negeri yang sangat aneh; semua orang doyan curhat di depan kamera TV dan tak ada yang bisa berbahasa Inggris.”
- Pangeran Hamlet minum Carlsberg di Ophelia’s Bar.
- Serigala mengeluh pada Si Kerudung Merah bahwa hutan semakin tidak aman dan ia berencana pindah, sementara Si Kerudung Merah sendiri mengeluh bahwa penyebab neneknya sakit-sakitan dan perlu ia dikunjungi adalah kondisi ekonomi makro Jerman yang tak kunjung membaik.
- Cinderella lari pulang dari pesta menjelang tengah malam tapi dicegat rombongan kru infotainment di tengah jalan: “Kabarnya Anda berdansa mesra dengan Pangeran malam ini tadi? Bisa ceritakan?”
- Dan kiamat nanti akan disiarkan langsung di teve (tetap dengan selingan jeda iklan, tentunya)…

maka sepertinya Anda perlu tidur siang yang nyenyak, atau mentraktir saya ngebir, atau membaca novel ini.

2 komentar:

  1. hahaha. Wow. Ok akan saya cariiiii..yuk baca sambil ngebir bareng. Thanks referensinya

    BalasHapus
  2. Mari. Ditunggu undangan konkretnya :D

    BalasHapus